Friday, August 13, 2021

Yonif Raider 400/BR Adakan lomba Tenis meja Guna Memeriahkan Hari Kemerdekaan RI Ke-76

Tags

kemerdekaan

Semarang, Cabang olahraga Tenis meja menjadi salah satu olahraga umum pilihan yang di pertandingkan dalam perlombaan antar Kompi Yonif Raider 400/BR Guna Memeriahkan Hari Kemerdekaan RI Pada bulan Agustus ini, Jumat, 13/8/2021. 


        Digelar di Aula Handakarya Yonif Raider 400/BR, Pertandingan Tenis Meja iini dilaksanakan dengan system Singgle Dan Ganda. Tiap-tiap Kompi Mengeluarkan 2 (dua) Tim Ganda dan 2 (dua) Tim Singgle.


         Selain untuk olahraga yang menyehatkan, tujuan diselenggarakannya kegiatan pertandingan olahraga umum bagi prajurit Yonif Raider 400/Banteng raiders ini adalah sebagai sarana komunikasi sosial dan hiburan prajurit di dalam asrama Kesatrian selama pandemi Covid-19. 



         Komandan Batalyon Raider 400/BR Letkol Inf Suratman, S.I.P. telah menyiapkan hadiah dalam Perlombaan antar Kompi yang digelar Untuk Memeriahkan Hari Kemerdekaan RI tersebut sebagai pemacu semangat dan motivasi prajurit untuk berkompetisi secara sehat dalam rangka pembinaan personel dan materiil tiap Kompi. (Penyon Raider400)

YONIF RAIDER 400/BR adalah Batalyon Infanteri Raider yang terdapat di Kota Semarang dan bertugas langsung di bawah Kodam IV/Diponegoro.

Komentar Facebook (Gunakan PC) :

Komentar dengan Akun Google :

Ketik komentar Anda, dan klik Emoticon untuk melihat kode emoticon blog ini.
EmoticonEmoticon